Alami kerusakan mesin, KM Terajana berhasil di selamatkan KN SAR Abimanyu

Tinta-rakyat.com-Maluku//Sekitar pukul 06.27 wit, Comm Centre Basarnas Maluku menerima informasi dari Bapak Bernard melaporkan bahwa KM Terajana yang bertolak dari Kota Ambon tujuan Pulau Manipa Kabupaten Seram Bagian Barat mengalami kerusakan mesin dan terombang ambing disekitar Perairan Pulau Tiga Kab, Maluku Tengah.

Selepas diterimanya informasi tersebut, pukul 07.00 wit KN SAR Abimanyu dikerahkan menuju lokasi kejadian guna melaksanakan Operasi SAR pada koordinat 3°37.724′ S – 127° 53.115′ E, dengan jarak -+ 25,2 Nm, dan Heading 284,79° arah Barat dari Kantor SAR Ambon.

Bacaan Lainnya

Pukul 08.55 wit, KN SAR Abimanyu berhasil tiba di lokasi kejadian dan berhasil menemukan KM Terajana dalam kondisi hanyut dan terombang ambing disekitar Perairan Pulau Tiga Kab, Maluku Tengah.

Seluruh korban berjumlah 13 orang berhasil ditemukan dalam keadaan selamat. Selanjutnya KM Terajana di towing menggunakan KN SAR Abimanyu menuju Pulau Tiga Kabupaten Maluku Tengah.

Dari hasil koordinasi Tim dengan Nahkoda KM Terajana, meminta agar tetap berada di Pulau Tiga untuk lego jangkar sambil mencoba memperbaiki kerusakan mesin.

Diketahui, KM Terajana berangkat dari Kota Ambon tujuan Pulau Manipa sekitar pukul 03.00 wit dini hari. Namun sesampainya di Perairan Pulau Tiga kapal mengalami kerusakan mesin akibat gelombang yang cukup tinggi. Beruntung setelah dilaporkan oleh salah satu keluarga korban dan dilakukan aksi Ops SAR, Kapal Motor tersebut berhasil ditemukan dalam keadaan selamat. KM Terajana diperkirakan akan melanjutkan perjalanan menuju Pulau Manipa setelah berhasil memperbaiki kerusakan mesin.

Data Korban Selamat :Rosit 67,Budu 76,Bau 65,Dade 50,Lili 35,Ala 25,Iya 21,Dilfan 17,Soba 40,Romi 15,Yeni 27,Aher 20,Darma 32.Dengan ditemukannya korban, maka Ops SAR resmi ditutup. Seluruh Unsur Potensi SAR kembali ke satuannya masing-masing dengan ucapan terima kasih.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *