Bentuk Pembinaan dan Motivasi, Pangdam Pattimura Berikan Penghargaan Kepada Prajurit Satgas Kostrad

Tinta-rakyat.com-Maluku//Sebagai bentuk pembinaan dan motivasi bagi Prajurit, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Ruruh A Setyawibawa kembali memberikan penghargaan. Kali ini, penghargaan diberikan kepada PersonilĀ Satgas Pamrahwan Maluku, Yonarmed 1/AY/2/2 Kostrad, bertempat di Pos Desa Laha, pada Rabu (7/6/2023).

Penyerahan penghargaan kepada 4 personil Satgas tersebut, diwakilkan oleh Asops Kasdam XVI/Pattimura Kolonel Inf Budi Santosa, berupa piagam dan dana penggalangan. Tidak lupa, Sembako dan kebutuhan Pos lainnya juga, diberikan, guna menambah moril anggota dan mendukung bagi operasional Pos.

Bacaan Lainnya

Penghargaan tersebut diberikan kepada Danpos Laha, Letda Arm Ahmat Solikin, Wadanpos Laha Sertu M. Aldhi, Praka Yusuf Eka Dana dan Praka Heri Kurniawan, karena berkat penggalangan dan pembinaan teritorialnya, mereka berhasil memperoleh 1 Pucuk Senjata Api Laras Pendek Standar Non Organik Jenis Revolver No. Seri “R 332133” dan 12 Butir Munisi Kaliber 32 mm.

Dalam arahannya kepada personil Satgas, Asops mengatakan, “Ini merupakan salah satu upaya untuk memberi penghargaan dan timbal balik kepada Prajurit yang telah berdedikasi dan dapat berbuat yang terbaik”.

“Mudah-mudahan, ini menjadi berkah dan dapat menjadi motivasi bagi kita semua”, sambungnya.

Dansatgas Pamrahwan Maluku Yonarmed 1/AY/2/2 Kostrad, Letkol Arm Arief Budiman, S.Sos., M.M., yang saat itu hadir, menuturkan pemberian dari Pangdam XVI/Pattimura ini, tentunya sangat bermanfaat bagi kami untuk menambah motivasi, dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai prajurit, khususnya selama di daerah penugasan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *