Tinta-rakyat.com-Ambon//Dalam rangka menyambut hari raya Idul Adha Tahun 1444 H/2023 M, Korem 151/Binaiya menggelar Sholat Idul Adha bertempat di Masjid Salahuddin Korem 151/Binaiya, Kota Ambon, Kamis (29/6/2023).
Sholat Idul Adha kali ini dihadiri oleh Kasrem 151/Binaiya, Kolonel Kav Joko Setiawan Sejati, para Kasi Kasrem 151/Bny, para Prajurit, PNS dan keluarga serta warga sekitar Makorem 151/Bny.
Bertindak sebagai Imam Sholat Idul Adha Ustad Almukarom Ustadz Milhan Rehalat, S.Hi. sekaligus Khatib, sedangkan tema peringatan Idul Adha tahun ini adalah “Mari Jadikan Idul Adha momentum menyambungkan tali silaturahmi melatih kepekaan, empati dan mengikis kebencian dihati”.
Almukarom Ustadz Milhan Rehalat, S.Hi. dalam ceramahnya menyampaikan, Hari raya Idul Adha ditandai dengan peristiwa kemanusiaan dalam sejarah kehidupan manusia yang tidak akan mampu dilakukan oleh siapapun hanyalah oleh Nabi Ibrahim AS dan puteranya Nabi Ismail AS yaitu “Pengorbanan” yang bermuara pada keimanan dan Ketaqwaan kepada Allah SWT.
Dalam Ibadah Qurban terdapat dimensi ibadah personal/Fardhiyah yaitu taqarub pendekatan kepada Allah SWT, hal ini dibuktikan dalam bentuk kepasrahan serta kepatuhan Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS atas perintah Allah SWT, kepasrahan serta kesabaran menerima perintah Nya yang akhirnya Allah SWT menggantikan sesembelihan itu dengan Domba dari surga (Dzibin Adzim). Ini adalah nilai totalitas terhadap perintah Allah SWT.
Lebih lanjut Rehalat menjelaskan, melalui ibadah Qurban hubungan antar manusia dapat terbentuk dengan baik (Hablumminannas). Didalamnya kita belajar tentang kepedulian, berbagi dengan sesama terlebih bagi mereka yang secara ekonomi berada dibawah garis kemiskinan.
“Melalui ibadah Qurban ini kita juga belajar tentang pentingnya sikap peduli terhadap sesama, hal ini dapat dilihat dari berbagi hewan Qurban kepada orang-orang disekitarnya. Sikap mulia ini yang diajarkan Rasulullah SAW bukan hanya untuk sesama muslim namun juga untuk non muslim”, jelas Ustad Rehalat.