Tinta-rakyat.com-Malteng// Sambut HUT ke -78 Kemerdekaan RI, Koramil 1504-07/P. Haruku gelar doa bersama yang melibatkan warga masyarakat bertempat di Masjid Al-Muhajirin, Dusun Namea, Negeri Pelauw, Kec Pulau Haruku, Kab. Malteng, Jum’at (11/08/2023).
Danramil 1504-07/P. Haruku, Kapten Inf Abdul Wahab Tuahena, S.H., mengatakan dalam menyambut HUT ke-78 Kemerdekaan RI, Kodim 1504/Ambon, jajaran Koramil 1504-07/P. Haruku mendukung rangkaian kegiatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI yakni melaksanakan kegiatan doa bersama, dengan masyarakat Dusun Namea, Negeri Pelauw, ujarnya.
Danramil 1504-07/P. Haruku yang didampingi oleh Babinsa setempat mengajak masyarakat Dusun Namea untuk menyiapkan Masjid Al-Muhajirin sebagai tempat pelaksanaan doa bersama, menurutnya untuk menerapkan budaya gotong royong dan kerja sama yang baik diwilayah sangatlah penting, juga merupakan cara yang efisien dalam membangun Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, ujar Danramil.
Kapten Tuahena juga mengatakan acara doa bersama dengan warga, dalam rangka menyambut HUT ke-78 Kemerdekaan RI merupakan tugas kedinasan untuk menggelar pelaksanaan kegiatan doa bersama diwilayah jajaran Koramil masing-masing , jelasnya.
Dengan harapan bahwa masyakarat diwilayah kita, Bangsa dan Negara Republik Indonesia yang kita cintai ini mendapatkan perlindungan dari Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, sehingga setiap warga negara mempunyai tugas dan kewajiban yang sama, untuk saling mendorong guna menumbuhkan rasa Nasionalisme dan Kebangsaannya, terangnya.
Acara doa bersama di Masjid Al-Muhajirin, Dusun Namea, Negeri Pelauw mendapatkan respon positif oleh seluruh masyarakat Dusun setempat, semoga mendapatkan berkah untuk kita semua, baik dalam kehidupan keluarga, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, tutupnya.
Hadir pula Bapak imam mesjid Al-Muhajirin Dusun Namaea (Bapak La Ota), Babinsa Negeri Pelauw 2 (Serka Burhan), bersama personel Koramil 1504-07/P. Haruku, Jamaah Masjid Al-Muhajirin dan masyarakat Dusun Namea, Negeri Pelauw, Kab. Malteng.