Tinta-rakyat.com-Sulut//Kepala Bagian Operasional Jamuda Marbun dan jajaran menghadiri Apel Gelar Pasukan “Ops Patuh Samrat 2024”. Operasi yang digelar dalam rangka cipta kondisi Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas. Gelar pasukan dilaksanakan di Lapangan Presisi Polda Sulut, 15/7/2024.
“Operasi Keselamatan 2024 selama dua pekan mulai hari ini hingga 15 s.d 28 Juli 2024. Operasi Keselamatan Tahun 2024 menyasar berbagai pelanggaran yang kasat mata. Misalnya, pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm, melawan arah, dan potensi gangguan yang menyebabkan kemacetan, serta pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.
Operasi Keselamatan Tahun 2024 mengedepankan tindakan preventif, edukatif, dan persuasif dengan tujuan untuk menurunkan angka pelanggaran lalu lintas. Selain itu, operasi ini juga bertujuan menurunkan angka kecelakaan lalu lintas dan jumlah fatalitas korban, serta meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.
Wisnu Wardana selaku Kepala PT Jasa Raharja Sulawesi Utara pada kesempatan berbeda mengatakan, Jasa Raharja senantiasa berupaya memberikan dukungan dalam rangka peningkatan keselamatan lalu lintas bagi masyarakat dan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas yang berlaku.
“Insan Jasa Raharja tetap bekerja untuk memberikan kepastian jaminan bagi masyarakat yang mengalami kecelakaan lalu lintas, dengan memanfaatkan teknologi serta transaksi overbooking, sehingga penyerahan santunan serta penerbitan surat jaminan ke rumah sakit menjadi lebih mudah bagi masyarakat,”ujarnya.