Motivasikan SDM Petugas, Lapas Wahai Pasang Spanduk ‘Motto Dirjenpas’

Tinta-rakyat.com-Wahai//Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Wahai terus begerak dan tak berhenti untuk membenahi organisasi. Guna meningkatkan motivasi dan dorongan bagi Sumber Daya Manusia (SDM) para petugas, Lembaga Pemasyarakatan melakukan pemasangan spanduk ‘Motto Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas)’, pada Senin (17/02).

Kepala Lapas Wahai, Tersih Victor Noya, menginstruksikan pemasangan Spanduk Motto Dirjenpas yang bertuliskan ‘Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat Untuk Masyarakat’ itu dilakukan di area portir agar dapat dilihat oleh seluruh pegawai dan pengunjung Lapas Wahai. “Pemasangan spanduk dipajang di area strategis agar terbaca langsung oleh para petugas maupun pengunjung yang masuk. Ini merupakan sebuah komitmen bersama sekaligus memotivasikan seluruh jajaran petugas bahwasanya pemasyarakatan tidak hanya berfokus pada pembinaan warga binaan, tetapi juga memiliki peran strategis dalam edukasi, pemberdayaan serta peningkatan kepedulian sosial,” ungkap Tersih.

Bacaan Lainnya

Melalui pemasangan spanduk motto tersebut, tambahnya, seluruh petugas dapat lebih termotivasi untuk meningkatkan kinerja dalam menjalankan tugas sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN). “Pemasangan spanduk ini bertujuan untuk mengingatkan seluruh petugas tentang pentingnya bekerja secara profesional sebagai bentuk dukungan manajemen SDM dalam membangun jiwa ASN Petugas Pemasyarakatan yang berintegritas dan berdedikasi,” tambah Kalapas.

Motto Dirjenpas tersebut menurutnya juga mencerminkan nilai implementatif. “Sistem pemasyarakatan berhasil karena dilaksanakan secara terpadu antara pembina, yang dibina, dan masyarakat. Oleh karena itu mari kita bangun sistem pemasyarakatan yang lebih inklusif, humanis serta berdampak nyata bagi masyarakat yang tentunya relevan dengan Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan,” pungkasnya.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *