Semangat Dari Jeruji Besi, Lapas Wahai Gelar Upacara Harkitnas 2025

Tinta-Rakyat.com-Wahai//Semangat dari balik jeruji besi dalam memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 terlihat saat Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Wahai, yang terletak di Kecamatan Seram Utara Timur, Kabupaten Maluku Tengah, menggelar upacara peringatan hari nasional itu, Selasa (20/5).

Mengusung tema ‘Bangkit Bersama, Wujudkan Indonesia Kuat’, upacara tersebut tidak hanya melibatkan jajaran Petugas, namun juga Warga Binaan. Kepala Lapas (Kalapas) Wahai, Tersih Victor Noya, selaku Inspektur Upacara dalam sambutannya menyampaikan bahwa peringatan Harkitnas bukan hanya seremoni tahunan, tetapi momen refleksi untuk seluruh elemen bangsa termasuk mereka yang tengah menjalani pembinaan.

Bacaan Lainnya

“Semangat kebangkitan nasional harus terus hidup dalam setiap insan warga negara termasuk warga binaan. Di Lapas Wahai, kami ingin menanamkan nilai-nilai kebangsaan, disiplin, dan harapan akan masa depan yang lebih baik,” ujar Tersih.

Ia menambahkan bahwa frasa dari tema ‘Bangkit Bersama’ sangat relevan dengan kondisi warga binaan yang tengah menjalani proses pembinaan untuk kembali menjadi bagian dari masyarakat yang produktif dan bermartabat. “Bangkitlah dari keterpurukan menuju perubahan. Jeruji hanya batas namun sesungguhnya Lapas adalah tempat membangun harapan baru,” pesannya.

Dalam Sambutan Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia yang dibacakannya, secara lisan ia juga menambahkan amanat untuk meneguhkan program Pemerintah saat ini. “Melalui semangat Harkitnas, mari kita wujudkan Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden RI sebagai kompas utama kebangkitan nasional. Secara khusus di jajaran pemasyarakatan, mari kita implementasikan seluruh Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. Semua yang ditetapkan pemerintah akan menghadirkan perubahan yang benar-benar terasa ditengah kehidupan masyarakat sekaligus memastikan ‘Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat Untuk Masyarakat’,” ajak Kalapas di akhir sambutannya.

Kegiatan upacara Harkitnas Lapas Wahai yang melibatkan petugas dan warga binaan tersebut menjadi bukti bahwa Pemasyarakatan terus berkontribusi dibalik jeruji memupuk semangat nasionalisme warga binaan dan jajaran petugas untuk melangkah bersama dan bangkit perlahan menuju Indonesia yang lebih kuat.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *