Tinta-rakyat.com-Piru// Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Piru sukses panen terong hasil pertanian Warga Binaan, Kamis (14/12).
Bertempat di kebun Lapas, Ode Mustafa selaku Kepala Sub Seksi Kegiatan Kerja sangat antusias untuk melaksanakan panen terong bersama beberapa warga binaan yang menjadi pekerja kebun.
“Kami melaksanakan panen terong hasil pembinaan kemandirian bidang pertanian. Setelah kurang lebih 02 bulan yang lalu kami melakukan penanaman terong, saat ini kami bisa menuai hasil panen sebanyak 150 buah,” ujar Mustafa.
Selanjutnya Ia menambahkan, panen terong ini akan dipasarkan dan hasilnya akan dimasukkan ke khas negara sebagai Penerimaan Negara Bukan Pajak. “Dengan adanya pembinaan kemandirian bidang pertanian bagi Warga Binaan, bisa memberikan manfaat positif agar mereka menjadi pribadi yang produktif serta bermanfaat bagi diri sendiri dan keluarga,” imbuh mustafa
Pada kesempatan yang sama, Kepala Lapas Kelas IIB Piru, Dawa’i mengungkapkan bahwa jajaran Lapas Piru akan tetap memberikan kontribusi yang baik, kepada warga binaan maupun masyarakat. “Lembaga Pemasyarakatan bukan sebuah penjara melainkan wadah bagi mereka yang melanggar hukum akan menerima pembinaan baik itu pembinaan kepribadian maupun kemandirian.” Pungkas Dawa’i
Lebih lanjut Dawa’I mengatakan jika Ia sangat berharap warga binaan yang menjadi pekerja kebun dapat bekerja secara maksimal sehingga hasilnya juga terlihat baik. “Warga binaan yang bekerja dikebun akan kami bina dan awasi sehingga yang mereka kerjakan dapat memberikan dampak positif bagi mereka dan masyarakat,” tutup Dawa’i